Mahasiswa Hukum Wajib Tahu! Konsentrasi dalam Jurusan Hukum

Memilih konsentrasi dalam jurusan hukum untuk memfokuskan karier di masa depan

Mahasiswa Hukum Wajib Tahu! Konsentrasi dalam Jurusan Hukum
Ilustrasi mahasiswa hukum (Sumber: Freepik.com)

Penasihathukum.com – Dalam menentukan karier yang tepat bagi mahasiswa hukum ketika kuliah adalah memilih konsentrasi dalam jurusan hukum. Seperti diketahui, jurusan ini memiliki peluang karier yang menantang sehingga diperlukan pemilihan konsentrasi untuk memfokuskan diri.

Penting untuk menentukan konsentrasi dalam jurusan hukum, karena hal ini adalah langkah penting dalam perjalanan mahasiswa hukum.

Dengan memahami konsentrasi dalam jurusan hukum, maka akan memperdalam ilmu pengetahuan di bidang hukum tertentu, meningkatkan daya saing di dunia kerja, dan membuka peluang karier yang lebih luas.

Setiap perguruan tinggi menawarkan konsentrasi atau peminatan yang berbeda-beda. Disarankan kepada calon mahasiswa untuk mencari tahu sebelum memutuskan untuk mendaftar di perguruan tinggi.

Berikut ini beberapa konsentrasi di fakultas hukum yang bisa dipilih oleh mahasiswanya.

  1. Hukum Perdata

Bagi mahasiswa hukum yang ingin berkarir sebagai notaris, konsentrasi hukum perdata adalah pilihan yang tepat. Dalam konsentrasi ini, mahasiswa akan mempelajari banyak hal terkait kontrak dan perjanjian.

Beberapa mata kuliah yang akan dihadapi meliputi hukum adat dalam perkembangan; perbandingan hukum perdata; hukum perselisihan; hukum perkawinan, keluarga, dan waris.

Kemudian hukum Haki (hak atas kekayaan intelektual), hukum perbankan, contract drafting, hukum pasar modal dan investasi, dan hukum ekonomi.

  1. Hukum Pidana

Konsentrasi ini cocok bagi yang bercita-cita menjadi advokat, jaksa, polisi, atau oditur militer. Mahasiswa akan mendalami pasal-pasal KUHP dan penanganan kasus-kasus kriminal.

Beberapa mata kuliah penting meliputi kriminologi, hukum pidana internasional, perbandingan hukum pidana, yurisprudensi hukum pidana, dan pengadilan HAM.

  1. Hukum Acara

Konsentrasi ini fokus pada proses peradilan, seperti etika advokat dan pembuktian di pengadilan. Mata kuliah yang akan dihadapi antara lain teknik pemecahan kasus, perbandingan hukum acara, kapita selekta hukum acara, praktikum negosiasi dan mediasi, dan etika profesi hukum.

  1. Hukum Internasional

Konsentrasi ini penting di era globalisasi, mengkaji hukum yang berlaku antar negara. Mata kuliahnya meliputi hukum laut internasional, studi kasus hukum internasional, hukum udara dan ruang angkasa, hukum perjanjian internasional, hukum organisasi internasional.

  1. Hukum Tata Negara

Konsentrasi ini berfokus pada aturan-aturan dasar negara, termasuk lembaga negara dan konstitusi. Mahasiswa akan belajar tentang lembaga kenegaraan, konstitusi, dan pembuatan undang-undang,

  1. Hukum Administrasi Negara

Konsentrasi ini menekankan pada aspek administrasi dan birokrasi negara. Mahasiswa harus memahami pembangunan dan aparatur negara dan jenjang birokrasi.

  1. Hukum dan Teknologi

Di era digital, regulasi yang kuat diperlukan untuk mengatur teknologi. Konsentrasi ini mengajarkan tentang hukum media, teknologi informasi dan telekomunikasi, dan Haki dalam teknologi.

Demikian penjelasan tentang konsentrasi dalam jurusan hukum. Dengan memilih konsentrasi yang sesuai, mahasiswa hukum dapat mempersiapkan diri untuk karir yang diinginkan dan memahami aspek-aspek hukum yang relevan dengan bidang tersebut.