Memahami Profesi di Bidang Hukum, Apa Saja Tugas Seorang Notaris?
Apa saja tugas seorang notaris? Notaris memiliki banyak tugas dan wewenang yang beragam.
Penasihathukum.com – Di bidang hukum terdapat beragam profesi yang memainkan peran masing-masing dalam tegaknya keadilan dan menjaga ketertiban masyarakat. Salah satu di antaranya adalah notaris. Apa saja tugas seorang notaris?
Notaris mungkin sudah tidak asing lagi didengar di telinga masyarakat. Penting untuk mengetahui apa saja tugas seorang notaris, terlebih notaris mempunyai peran krusial untuk pembuatan dokumen resmi dan asli.
Dalam ulasan ini, Penasihathukum.com akan megupas tentang apa saja tugas notaris, mulai dari pengertian hingga tanggung jawabnya. Simak penjelasan berikut ini.
Pengertian Notaris
Pengertian notaris dijelaskan dalam UU Nomor 2 Tahun 2014. Disebutkan notaris merupakan pejabat umum yang memiliki wewenang dalam membuat akta autentik serta kewenangan lain sebagaimana yang dimaksud dalam undang-undang.
Notaris kerap bersinggungan dengan orang-orang yang biasa bekerja di berbagai lini seperti perbankan, bisnis, properti dan lain-lain. Hal ini dikarenakan berbagai urusan berkaitan dengan perjanjian dan kontrak harus memiliki legalitas bernilai hukum, yang memerlukan seorang notaris.
Tugas Notaris
Notaris memiliki banyak tugas dan wewenang yaitu:
- Membuat Akta Autentik
Membuat akta autentik menjadi tugas populer notaris. Akta autentik adalah dokumen yang berkaitan dengan perjanjian atau kontrak atau kesepakatan yang melibatkan hukum.
Dengan adanya notaris, maka perjanjian dan kesepakatan mempunyai legalitas dan berkekuatan hukum. Akta autentik hanya bisa diperoleh dengan menghadirkan notaris dalam prosesnya.
- Membuat Salinan Akta/Dokumen Penting
Notaris juga memiliki tugas untuk membuat salinan dari dokumen-dokumen penting seperti surat perjanjian, akta, dan lain-lain, kemudian menyimpan salinan tersebut.
Dengan demikian, apabila terjadi konflik atau masalah di masa depan, maka pihak-pihak terkait bisa menghadirkan saksi yang berwenang dan ikut andil dalam proses pembuatannya, sehingga potensi konflik tidak akan melebar.
- Membenarkan Kesalahan dalam Penulisan dan Pengetikan
Notaris juga bertugas untuk membenarkan kesalahan penulisan dan pengetikan dalam kontrak. Notaris berkewajiban mengecek terlebih dahulu keseluruhan isi kontrak sebelum dokumen disahkan.
- Memastikan Keaslian Tanggal Pembuatan Akta
Notaris berperan untuk memastikan tanggal keaslian pembuatan akta atau dokumen perjanjian, sehingga dapat meminimalisir timbulnya konflik di masa depan.
- Waarmerking
Notaris juga berperan penting dalam proses waarmerking atau proses verifikasi yang mencantumkan kepastian tanggal dari surat di bawah tangan.
Waarmerking adalah proses pendaftaran dokumen yang sudah dibuat dan ditandatangani para pihak sebelumnya, di dalam buku khusus yang dimiliki oleh notaris yang disebut akta di Bawah tangan.
- Memberi Nasihat Hukum
Ketika hendak membuat kontrak atau perjanjian, notaris adalah orang yang tepat untuk dimintai saran atau pendapat. Mereka mempunyai pandangan luas terkait berbagai kasus yang dihadapi klien-kliennya.
7, Menandatangani Akta Catatan Lelang
Dalam pengesahan akta lelang, notaris memiliki peran yang penting. Gar mendapatkan legalitas dari proses yang berlangsung.
Dalam suatu acara lelang, harus ada berita acara lelang atau risalah lelang yang merupakan landasan autentikasi dari proses jual beli tersebut.
Usai lelang berlangsung dan berhasil, para pihak harus mengesahkan akad jual beli dalam bentuk akta autentik. Untuk mendapatkan legalitas, proses ini memerlukan notaris.
Demikian penjelasan tentang tugas notaris dalam pekerjaannya. Notaris mempunyai tanggung jawab besar dan peluang karir yang bagus. Profesi ini menjadi pilihan menarik bagi yang ingin berkarir di bidang hukum.